UPAYA GURU DALAM MENINGKATKAN MINAT BACA SISWA MELALUI KEGIATAN POJOK BACA KELAS III SDN TEJA BARAT 3 PAMEKASAN


Abstract
Penelitian ini membahas tentang bagaimana upaya guru dalam meningkatkan minat baca siswa melalui kegiatan pojok baca kelas III SDN Teja Barat 3 Pamekasan. Yang bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana upaya guru dalam meningkatkan minat baca siswa, serta apa saja problematika atau kendala yang dihadapi dalam implementasinya. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data dengan cara Observası, wawancara kemudian dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskripsi dan interpretasi data kualitatif. Adapun hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa pertama, upaya guru dalam meningkatkan minat baca siswa melalui kegiatan pojok baca kelas III yaitu dengan guru membiasakan siswa untuk membaca selama 15 menit sebelum pembelajaran dimulai, membebaskan siswa memilih buku bacaan yang mereka sukai, guru mendampingi siswa agar tetap kondusif dan bisa ikut membaca bersama, ada jurnal membaca sebagai tindak lanjut dari kegiatan pojok baca, serta menghias tempat pojok baca agar menarik perhatian siswa. Kedua, problematika yang di/hadapi oleh guru adalah keterbatasan waktu, Keterbatasan buku bacaan yang ada diperpustakaan, serta pengelolaan perpustakaan yang kurang maksimal.
Downloads
References
Benediktus. 2017. Upaya Guru Meningkatkan Minat Baca Pada Siswa Kelas III A SD Negeri Kotagede ! Yogyakarta. Skripsi. Yogyakrta: Program Sarjana Pendidikan UNY
Dewi, Cahya, Dkk,. 2023. Pojok Baca Penguatan Minat Baca. Sumatra Barat: Get Press Indonesia.
Emzir. 2014. Metodologi Penelitian Kualitatif,. Jakarta ; Rajawali Pers.
Faida Dewantara Hasibuan. 2024. Strategi Guru dalam Menumbukan Minat Baca pada Siswa Kelas IV di SDN 10 Kecamatan Kands, Jurnal Pendidikan, Vol 13. No 2 Hal. 3-8
Fini Farrahatni, dkk. 2022. Upaya guru dalam pemanfaatan pojok baca untuk menumbuhkan minat baca siswa pada pembelajaran bahasa indonesia di kelas IV SDN semanan 04 Pagi. Jurnal Pendidikan Tambusai Vol 6. No 2 Hal. 4-6
Kurniawan, Hendra. 2018. Literasi Dalam Pembelajaran Sejarah. Yogyakarta: Gava Media.
Ni Wayan Seniani, I Wayan Numertayasa, dkk, “Pemanfaatan Pojok Baca Untuk Meningkatkan Minat Baca Siswa Di SD Negeri 1 Menanga, Jurnal Pendidikan Dasar Rare Pustaka, Vol. 5, No 1, Juli 2023
Puspitasari, A. N., & Sukartono. 2022. Problematika Guru Dalam Menumbuhkan Budaya Literasi Membaca pada Peserta Didik Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu. Vol 6. No 3 Hal. 5-7
Savitra, Nilda. 2022. Pemanfatan Pojok Baca Dalam Meningkatkan Minat Baca Siswa Di Kelas V-A Pada MIN 4Banda Aceh. Skripsi. Banda Aceh: Universitas Islam Negeri AR-RANIRY
Siyoto Sandu, Sodik M. Ali. 2015. Dasar Metodologi Penelitian. Yogyakarta: Litersi Media Publishing.
Uswatus Khasanah,dkk. Pemanfaatan Pojok Baca Dalam Menumbuhkan Minat Baca Siswa Kelas IISekolah Dasar. Jurnal Educati Vol.9. No.2 Hal. 706-708.
Mubtadi: Jurnal pendidikan ibtidaiyah, adalah jurnal yang tidak berbasis komersial. tetapi memberikan lisensi kepada penulis atas karyanya. naskah penulis yang sudah di muat dapat dibuka oleh siapapun dan dapat diperguanakn oleh siapapun dengan catatan berbagi informasi tanpa dipungut baiaya apapun.